Langsung ke konten utama
Indonesia Blog

Laporan Keamanan Iklan kami untuk tahun 2021



logo Google Cloud Security

Keamanan pengguna adalah prioritas utama ketika kami membuat keputusan terkait iklan dan konten yang dimonetisasi di platform kami. Bahkan, ribuan Googler bekerja sepanjang waktu untuk mencegah penyalahgunaan layanan iklan kami dan membuatnya tetap aman bagi pengguna, bisnis, dan penayang iklan. Pekerjaan penting itu kami lakukan karena dengan adanya internet yang didukung iklan, semua orang dapat mengakses informasi penting, artikel, video, game, dan lain-lain.

Seiring berkembangnya dunia digital, upaya kami dalam menyusun kebijakan dan strategi penegakannya pun ikut berkembang. Dengan begitu, kami dapat membantu mencegah penyalahgunaan sambil tetap memungkinkan bisnis untuk menjangkau pelanggan baru dan terus bertumbuh. Kami terus melakukan banyak upaya serius dalam aspek kebijakan, tim ahli, dan teknologi penegakan kebijakan, agar tetap dapat mengatasi potensi ancaman baru yang terus muncul. Pada 2021, kami membuat kebijakan multi-teguran untuk pelanggaran kebijakan yang dilakukan secara berulang, kebijakan yang melarang klaim yang menyangkal terjadinya perubahan iklim, dan sertifikasi untuk penyedia asuransi yang berbasis di Amerika Serikat agar hanya mengizinkan iklan dari bursa milik pemerintah, penyedia pihak pertama, dan broker pihak ketiga yang berizin.

Pada 2021, kami memblokir atau menghapus lebih dari 3,4 miliar iklan, membatasi lebih dari 5,7 miliar iklan, dan menangguhkan lebih dari 5,6 juta akun pengiklan pada tahun lalu. Kami juga memblokir iklan agar tidak ditayangkan di lebih dari 1,7 miliar halaman web penayang iklan perorangan, dan menegakkan kebijakan secara lebih luas terhadap 63.000 situs penayang yang melakukan pelanggaran umum atau pelanggaran berat.

Infografik Ads

Baca Laporan Keamanan Iklan 2021 selengkapnya untuk mengetahui data penegakan kebijakan kami dan sejumlah highlight penting lainnya.

Tanggapan kami tentang perang di Ukraina

Walaupun laporan ini hanya mencakup tahun 2021, kami juga ingin menyampaikan kabar terbaru terkait tanggapan kami tentang perang di Ukraina — mengingat peristiwa ini sangat menyita perhatian semua orang di seluruh dunia, termasuk tim penegakan kebijakan kami. Terkait hal tersebut, kami bertindak cepat dengan membuat kebijakan Peristiwa Sensitif untuk memastikan bahwa iklan yang ditayangkan di layanan kami tidak memanfaatkan situasi ini. Kebijakan ini adalah tambahan dari kebijakan lama yang melarang penayangan iklan atau monetisasi dengan layanan kami pada konten yang menghasut tindak kekerasan atau menyangkal terjadinya peristiwa tragis.

Kami juga telah melakukan sejumlah langkah lain untuk menjeda sebagian besar aktivitas komersial kami di Rusia — termasuk menjeda penayangan iklan di Rusia serta iklan dari pengiklan yang berbasis di Rusia, dan menjeda monetisasi media yang didanai oleh pemerintah Rusia di seluruh platform kami.

Sejauh ini, kami telah memblokir lebih dari dua juta iklan terkait perang di Ukraina dan menghapus iklan dari 60 lebih situs media yang didanai pemerintah di seluruh platform kami.

Jumlah akun pengiklan yang ditangguhkan tiga kali lebih banyak

Seperti yang telah disampaikan dalam laporan tahun 2020, kami melihat peningkatan aktivitas penipuan selama masa pandemi. Pada tahun 2021, kami terus melihat adanya banyak pihak tidak bertanggung jawab yang beraksi secara lebih canggih dan dalam skala lebih luas, menggunakan berbagai taktik agar tidak terdeteksi oleh kami. Taktik ini termasuk membuat ribuan akun secara bersamaan dan menggunakan teknik seperti penyamaran serta manipulasi teks. Dengan taktik ini, pihak tidak bertanggung jawab tersebut menampilkan iklan yang sama sekali berbeda kepada peninjau, sistem kami, dan pengguna, sehingga lebih sulit untuk mendeteksi dan menerapkan kebijakan terhadap konten tersebut.

Kami terus menggunakan pendekatan multi-aspek untuk melawan perilaku semacam ini, termasuk dengan memverifikasi identitas pengiklan dan mengidentifikasi aktivitas terencana di antara banyak akun menggunakan berbagai sinyal di jaringan kami. Kami aktif memverifikasi pengiklan di lebih dari 180 negara; dan jika pengiklan gagal menyelesaikan program verifikasi kami, akunnya akan otomatis ditangguhkan.

Melalui gabungan upaya ini, kami dapat mengimbangi aksi jahat yang mereka lakukan dan sekaligus menghapus banyak akun yang terkait dengan pihak tidak bertanggung jawab. Sebagai hasilnya, antara tahun 2020 dan 2021, jumlah akun yang kami tangguhkan naik tiga kali lipat.

Mencegah penayangan iklan atau monetisasi pada klaim yang tidak dapat dipercaya

Pada 2021, kami menggandakan upaya penegakan kebijakan kami terhadap konten yang tidak dapat dipercaya. Kami memblokir penayangan iklan di lebih dari 500.000 halaman yang melanggar kebijakan klaim kesehatan yang berbahaya terkait COVID-19, serta klaim-klaim palsu yang terbukti dapat merusak kepercayaan dan partisipasi masyarakat dalam pemilu. Pada akhir tahun lalu, kami juga meluncurkan kebijakan baru untuk Klaim yang Tidak Dapat Dipercaya terkait perubahan iklim. Kebijakan ini melarang konten yang bertentangan dengan konsensus ilmiah resmi terkait eksistensi dan penyebab perubahan iklim.

Kami tetap fokus mencegah penyalahgunaan pada iklan terkait COVID-19, yang pada tahun 2021 sangatlah penting karena ada banyak klaim menyesatkan terkait vaksin, tes COVID-19, dan permainan harga pada barang-barang esensial seperti masker. Sejak awal pandemi, kami telah memblokir lebih dari 106 juta iklan terkait COVID-19. Kami juga mendukung LSM lokal dan pemerintah melalui dana hibah Ad Grants senilai $250 juta dolar untuk menghubungkan orang-orang ke informasi yang akurat terkait vaksin.

Memperkenalkan fitur keamanan baru untuk brand dan referensi untuk pengiklan dan penayang iklan

Menjaga keamanan brand pengiklan tetap menjadi prioritas utama. Tahun lalu, kami menambahkan fitur baru pada kontrol pengiklan kami. Dengan fitur ini, brand dapat mengupload daftar pengecualian dinamis yang dapat diperbarui dan dikelola otomatis oleh pihak ketiga tepercaya. Fitur ini membantu pengiklan untuk mengakses referensi dan keahlian dari organisasi tepercaya untuk melindungi brand mereka dengan lebih baik dan memperkuat kampanye yang mereka lakukan.

Kami juga tahu bahwa pengiklan sangat memperhatikan semua konten halaman tempat iklan mereka ditampilkan, termasuk konten buatan pengguna (UGC) seperti di bagian komentar. Itulah sebabnya kami meminta penayang iklan bertanggung jawab untuk memoderasi fitur ini. Kami telah merilis sejumlah referensi pada tahun lalu untuk membantu mereka melakukan moderasi, termasuk infografis, postingan blog, alat pemecah masalah UGC, dan video tutorial.

Selain referensi tersebut, kami juga melakukan perbaikan spesifik pada proses persetujuan penayang iklan sehingga kami semakin baik dalam mendeteksi dan memblokir pihak tidak bertanggung jawab, bahkan sebelum mereka membuat akun. Sebagai hasilnya, jumlah situs yang memerlukan tindak lanjut di tingkat akun jauh lebih berkurang dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Tahun 2022: Saatnya melangkah ke depan

Pengalaman iklan yang tepercaya sangatlah penting dalam membantu penyebaran informasi bermanfaat dan berguna kepada banyak orang di seluruh dunia. Tahun ini, kami akan terus mengatasi berbagai masalah penyalahgunaan yang terjadi di seluruh platform serta jaringan kami, untuk melindungi pengguna sekaligus mendukung pengiklan dan penayang iklan yang kredibel. Memberikan transparansi dan kontrol iklan yang lebih besar kepada pengguna adalah bagian utama dari tujuan ini. Oleh sebab itu, kami juga meluncurkan fitur “Tentang iklan ini” secara global agar pengguna memahami penyebab ditampilkannya suatu iklan dan sumber iklan tersebut. Pengguna juga dapat melapor jika yakin iklan tersebut melanggar kebijakan kami, serta mensenyapkan iklan atau pengiklan tertentu jika tidak tertarik.

Kami yakin, perpaduan dari seluruh upaya yang telah kami lakukan ini dapat membantu menciptakan pengalaman yang lebih aman bagi pengguna di mana pun. Jika Anda ingin tahu kabar atau perubahan terbaru terkait kebijakan dan kontrol kami sepanjang tahun ini, Anda dapat membacanya di Pusat Bantuan kami.